Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Definisi Jasa Ekspedisi dan Contoh Ekspedisi Populer di Indonesia

jenis perusahaan jasa ekspedisi di indonesia

Jasa ekspedisi adalah perusahaan yang melayani jasa pengiriman dokumen, barang ataupun hewan antar kota, antar pulau ataupun ke luar negeri.

Ketika dalam usaha bisnis jika ada kata jasa ekspedisi maka artinya, sebuah perusahaan yang menjalankan bisnisnya dalam bidang pengiriman barang.

Biasanya jalur pengiriman barang terdiri dari 3 yaitu jalur darat, jalur udara dan jalur laut. Adapun cara kerja sebuah ekspedisi untuk mengirimkan barang tentunya mengikuti SOP yang berlaku. 
 

Biasanya peraturan yang ketat dalam pengiriman barang menjamin barang aman sampai ke tangan para konsumen. Berikut beberapa cara yang dilakukan dalam pengiriman barang.

- Barang yang akan dikirimkan, cara kerja pertama yang harus dilakukan tentunya harus ada barang terlebih dahulu. Karena tanpa adanya barang yang dikirimkan maka perusahaan tersebut juga tidak akan berjalan. Barang yang dikirim juga tidak boleh termasuk ke dalam barang yang melanggar hukum.

- Pengemasan Barang, hal ini perlu dilakukan karena sangat mempengaruhi barang yang akan dikirim aman. Apalagi khususnya untuk barang pecah belah, barang elektronik, makanan hingga barang berbentuk cairan.

- Dokumen, yang terakhir adalah dokumen terkait surat-surat administrasi dari bea cukai atau pihak terkait. Perusahaan tentu harus mengurus kebutuhan administrasi dokumen resmi demi keamanan barang konsumen.

Macam Macam Jasa Ekspedisi

Ada beberapa jasa ekspedisi yang ada di Indonesia baik menurut pengelolaannya maupun jenis layanan pengiriman. Simak berikut ini.

1. Berdasarkan Pengelola Jasa
- Jasa Pengiriman Barang Milik Negara. Pos, jasa ini adalah satu-satunya milik negara dan tercatat sebagai perusahaan ekspedisi pertama di Indonesia. Bahkan sejak dahulu masyarakat hanya mengenal jasa pengiriman yaitu pos saja. Pos Indonesia tidak hanya melayani pengiriman barang tapi juga dokumen surat uang dan masih banyak lagi.

- Jasa Pengiriman Barang Milik Swasta. Untuk jasa pengiriman barang milik swasta kini hadir beragam karena perkembangannya terus signifikan. Seperti JNE express, TIKI, Wahana Logistik, J&T Express, SiCepat, Pandu Logistic,  dan lainnya.

2. Berdasarkan Rute Pengiriman
- Jasa pengiriman antar kota, ini biasanya melakukan pengiriman antar kota. Seperti, Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Cirebon, Malang, dan juga seluruh kota yang ada di Indonesia.

- Jasa pengiriman antar pulau, untuk jasa ini biasanya pengiriman barang dilakukan antar pulau yang ada di Indonesia. Jakarta-Sulawesi, Sumatera-Jawa, Kalimantan-Bali, Jakarta-Sumatera, dan lainnya.

- Jasa pengiriman antar negara, untuk jasa ini tentu melakukan pengiriman barang negara yang ada di dunia. Untuk tarifnya biasanya lebih mahal jika dibandingkan dengan jasa pengiriman lokal. 
 
Baca juga:

3. Berdasarkan Jalur Transportasi
- Transportasi darat, menggunakan kendaraan kendaraan yang bisa digunakan di darat seperti truk, tronton, kereta api, sepeda motor, ELF, colt diesel dan sebagainya.

- Transportasi laut, untuk transportasi ini biasanya menggunakan kapal laut berbentuk kapal feri kapal muatan dan lainnya.

- Transportasi Udara, untuk jenis ini umumnya menggunakan pesawat yang dikhususkan untuk mengangkut barang. Biasanya perusahaan berjenis jasa ekspedisi bekerjasama dengan maskapai penerbangan untuk proses pengiriman barang.

Contoh Jasa Ekspedisi Populer di Indonesia

Biasanya yang membuat sebuah jasa ekspedisi populer adalah karena layanan dan tarif pengiriman barang yang cukup murah untuk semua kalangan. Selain itu dipertimbangkan pula oleh orang-orang keamanan barang sampai ke tangan konsumen. berikut beberapa jasa ekspedisi yang cukup populer di Indonesia.

1. JNE
Perusahaan ekspedisi ini bergerak di bidang pengiriman dan logistik, pusatnya di Jakarta.  Perusahaan ini berdiri sejak tahun 1990. Awalnya, JNE ini adalah bagian dari divisi perusahaan pengiriman barang internasional yaitu PT Citra van Titipan Kilat (TIKI).

 2. J&T
J&T ini juga cukup populer di bidang layanan ekspedisi barang. Perusahaan ini memanfaatkan teknologi e-commerce yang melakukan pelayanan lewat website, hotline hingga aplikasi. Untuk pelayanannya ke seluruh Indonesia hingga pelosok negeri, domestik dan juga internasional.

3. SiCepat
Layanan ekspedisi satu ini punya visi misi untuk jadi yang terbaik dengan menyediakan layanan BEST (besok sampai tujuan). SiCepat Express sudah ada sejak tahun 2004.

SiCepat ini tentu memiliki perbedaan dengan perusahaan ekspedisi pada umumnya. SiCepat hanya melayani pengiriman barang e-commerce dan tidak melayani pengiriman barang logistik lainnya. Hal ini tentu membuat  SiCepat Express lebih fokus. 

4. Ninja Express
Ninja Express adalah perusahaan layanan jasa pengiriman yang berbasis teknologi dan menawarkan sistem pelayanan secara real time dan  juga COD. Setidaknya ada tiga pelayanan, yaitu Ninja Reg dengan waktu pengiriman yang tergantung pada lokasi pengirim dan penerima.

Selanjutnya ada Ninja Fast, yaitu layanan yang menjanjikan barang akan sampai kepada penerimanya pada esok hari.

Yang terakhir ada Ninja Super, klaim dari layanan ini adalah barang atau paket bisa diterima pada hari yang sama.
 
Baca juga:

5. Indah Logistik
Indah logistik ini adalah perusahaan layanan jasa pengiriman yang sudah cukup tua dan terbesar. Layanan pengirimannya meliputi barang reguler baik darat dan laut dengan tujuan kota atau Kabupaten di Indonesia.

Untuk armadanya sangat banyak sehingga Indah Logistik bisa melayani seluruh area penjemputan dan pengiriman barang lebih maksimal.

6. Wahana Logistik
Wahana logistik mengklaim pengiriman barang termurah di Indonesia. Biasanya wahana banyak dipilih oleh online shop yang mendistribusikan barangnya kepada para pelanggan.

Saat ini wahana logistik juga melayani pengiriman ke Singapura. Visi dari wahana adalah menjanjikan pengiriman paket tepat waktu, kapanpun dan dimanapun. Untuk agen dari wahana sendiri, sudah ada sekitar 300 agen yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. 
 
Kesimpulan: Jasa ekspedisi adalah perusahaan yang melayani jasa pengiriman dokumen, barang ataupun hewan antar kota, antar pulau ataupun ke luar negeri. Apapun jenis jasa ekspedisinya yang paling penting adalah barang bisa diterima konsumen aman dan tepat waktu - datakota.net

Posting Komentar untuk "Definisi Jasa Ekspedisi dan Contoh Ekspedisi Populer di Indonesia"